Silaturahmi PSPA UII Dengan Instansi Pemerintah

 PSPA UII kembali mengadakan kerjasama dengan instansi pemerintahan di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Mulai tahun akademik 2013-2014, setiap semester PSPA UII bekerja sama dengan Dinas Kesehatan DIY dan Kabupaten/Kota di DIY untuk menyelenggarakan PKPA bidang Pemerintahan sebagai salah satu PKPA pilihan mahasiswa.
 
 
 
PKPA yang telah berjalan satu periode ini perlu melakukan perbaikan terus menerus demi menghasilkan konsep yang tepat untuk mencapai standar kompetensi yang diinginkan. Di Hotel Cakra Kusuma (6/3), PSPA UII mengundang perwakilan dari instansi pemerintah yang terkait dengan PKPA yaitu BB POM DIY, Dinas Kesehatan DIY, Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta, Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman dan Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul. Berbagai saran dan masukan dari praktisi di instansi pemerintahan sangat berarti bagi perbaikan pelaksanaan PKPA Pemerintahan nantinya. Konsep yang telah disepakati bersama tersebut akan digunakan dalam pelaksanaan PKPA Pemerintahan periode angkatan XXIII yang merupakan angkatan kedua PKPA Pemerintahan.
Media pekerjaan apoteker saat ini sangat luas yaitu di bidang produksi, distribusi, retail, dan kebijakan (dinas kesehatan, BPOM/ BBPOM).  Oleh karena itu, institusi pendidikan dituntut untuk terus berinovasi dalam mengembangkan kurikulumnya sesuai kebutuhan di lingkungan pekerjaan. Dengan adanya perubahan kurikulum, PSPA UII membuat kebijakan untuk melakukan PKPA di berbagai instansi yaitu apotek, rumah sakit, puskesmas, industri, dan pemerintahan. Walaupun PKPA pemerintahan merupakan PKPA pilihan, akan tetapi perannya sangat penting karena lowongan PNS di pemerintahan untuk posisi apoteker cukup besar peluangnya terutama di luar jawa. Kenyataannya, alumni PSPA UII menyebar di seluruh wilayah Indonesia. Kebanyakan alumni tersebut sekarang menjadi pejabat di daerah. Disamping kemampuan kognitif, kurikulum PSPA UII juga menekankan kepada pengembangan soft skill mahasiswa.
Menurut Ketua PSPA UII, Dr Farida Hayati, MSi, Apt., belum banyak perguruan tinggi yang menyelenggarakan PKPA pemerintahan. Hal ini menjadi keunggulan tersendiri bagi lulusan PSPA UII. Keunggulan lainnya yaitu mahasiswa diberikan pembelajaran dengan sistem PBL (Problem Based Learning) yang terdiri dari 4 kegiatan yaitu kuliah pakar, tutorial, praktikum dan praktik lapangan. Metode ini diharapkan efektif untuk mempersiapkan mahasiswa dalam melaksanakan Praktek Kerja Profesi Apoteker (PKPA). (Diesty)