Penerimaan Mahasiswa Baru Prodi Profesi Apoteker Angkatan 46 Gelombang 1
Program Studi Profesi Apoteker Universitas Islam Indonesia membuka kesempatan bagi Mahasiswa baru angkatan 46 yang memenuhi kriteria untuk mendapatkan Beasiswa dari Program Studi Profesi Apoteker UII. Besaran beasiswa adalah dalam rentang antara Rp. 5.000.000,- sampai dengan Rp. 10.000.000,- yang akan diberikan setelah kuliah perdana. Adapun kriteria yang harus terpenuhi adalah:
- Mahasiswa Profesi Apoteker baru angkatan 46 dan merupakan alumni dari Program Studi Farmasi UII
- IPK S1 minimal 3,50 (Dibuktikan dengan transkrip nilai akhir)
- Masa studi S1 Farmasi ditempuh maksimal 4 tahun.
- Bukan sebagai penerima beasiswa lain untuk Pendidikan di Program Studi Profesi Apoteker.
Bagi mahasiswa baru Profesi Apoteker angkatan 46 yang memenuhi kriteria dan berminat mendapatkan Beasiswa dari Program Studi Profesi Apoteker UII, silahkan dapat mendaftarkan diri melalui link: https://uii.id/beasiswa-pspa
Batas pendaftaran calon penerima beasiswa maksimal tanggal 20 Januari 2025 pukul 16.00 WIB. Penerima beasiswa akan diumumkan saat kuliah perdana pada tanggal 30 Januari 2025.